Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2022

JOKOWI AJAK CEO KOREA SELATAN BERSAMA MENGEMBANGKAN PEREKONOMIAN

Gambar
  Mengawali kunjungannya di Korea Selatan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri pertemuan dengan CEO perusahaan-perusahaan Korea Selatan di Lotte Hotel, Seoul, pada Kamis (28/07/2022) pagi. Dalam pertemuan, para CEO memberikan tanggapan atas iklim investasi di Indonesia yang dinilai sangat kondusif.   Meskipun demikian, Presiden Jokowi meminta para investor untuk tidak segan menyampaikan kendala di lapangan kepada para menteri atau bahkan kepada Presiden langsung.   “Saya tadi tidak mendengarkan keluhan-keluhan yang berat yang mungkin terjadi di lapangan. Tetapi apabila ada masalah-masalah tolong disampaikan kepada Menteri Investasi Pak Bahlil atau kepada Pak Menko Maritim dan Investasi, kalau ada masalah. Kalau mentok berdua ini tidak bisa menyelesaikan bisa ke saya, baik yang berkaitan dengan izin-izin, baik yang mungkin berkaitan dengan imigrasi dan lain-lainnya,” ujar Presiden.   Presiden menegaskan bahwa saat ini pemerintah Indonesia terus menyederhanakan dan mempe

JOKOWI DAN IBU IRIANA TIBA DI SEOUL DENGAN SELAMAT

Gambar
  Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) dan Ibu Iriana Jokowi melanjutkan kunjungan kerjanya ke Seoul, Korea Selatan, Rabu (27/07/2022) malam.   Setelah menempuh penerbangan lebih kurang 1 jam 30 menit dari Tokyo, pesawat Garuda Indonesia GIA-1 yang membawa Presiden Jokowi dan Ibu Iriana mendarat di Seoul Air Base Seongnam, sekitar pukul 20.17 Waktu Setempat. Setelah pintu pesawat terbuka, Kepala Protokol Negara mempersilakan Presiden dan Ibu Iriana untuk turun dari pesawat.   Tampak menyambut di bawah tangga pesawat yaitu Wakil Menteri Luar Negeri Korea Selatan Cho Hyundong, Duta Besar RI untuk Korea Selatan Gandi Sulistiyanto beserta Ibu Susi Sulistiyanto, Atase Pertahanan RI Korea Selatan Kol. Pnb Akal Juang Embryono Teesna Putra beserta Ibu Santi Mandalika, Duta Besar Korea Selatan untuk RI Park Tae-sung dan Mdme Kang Sue Jeong, dan Komandan Seoul Airbase Seongnam Brigadier General Kim Hyun-soo.   Selanjutnya, dengan kendaraan yang telah disediakan, Presiden Jokowi dan Ibu I

PEMERINTAH PASTIKAN 800 HEKTAR LAHAN IKN BEBAS DALAM WAKTU DEKAT

Gambar
                        Dalam kunjungan kerja ke Korea Selatan, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono didampingi Duta Besar RI untuk Korea Selatan Gandi Sulistijanto melanjutkan agendanya dengan pertemuan bilateral dengan Menteri Lingkungan Hidup Korea Selatan (Korsel)  Han Wha-Jin, Senin (25/7/2022).    Menteri Basuki menyampaikan apresiasinya atas kerja sama yang telah terjalin antara kedua negara di bidang infrastruktur, dimana pada penyelenggaraan The 2nd Asia International Water Week (AIWW) di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur telah ditandatangani adendum Memorandum of Understanding (MoU) antara Kementerian PUPR dan Kementerian Lingkungan Hidup Korsel tahun 2022-2025 tentang Sumber Daya Air.   "Saya ucapkan terima kasih sebesar-besarnya atas kelanjutan MoU tersebut dan saya berharap untuk memperkuat kerja sama bilateral kedua belah pihak," kata Menteri Basuki.    Ia juga menyampaikan terimakasih atas dukungan Korea Selatan lewat Asia Water

PEMERINTAH DUET DENGAN KORSEL BANGUN INFRASTRUKTUR AIR BERSIH DI IKN

Gambar
  Dalam kunjungan kerja ke Korea Selatan, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono didampingi Duta Besar RI untuk Korea Selatan Gandi Sulistijanto melanjutkan agendanya dengan pertemuan bilateral dengan Menteri Lingkungan Hidup Korea Selatan (Korsel)  Han Wha-Jin, Senin (25/7/2022).    Menteri Basuki menyampaikan apresiasinya atas kerja sama yang telah terjalin antara kedua negara di bidang infrastruktur, dimana pada penyelenggaraan The 2nd Asia International Water Week (AIWW) di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur telah ditandatangani adendum Memorandum of Understanding (MoU) antara Kementerian PUPR dan Kementerian Lingkungan Hidup Korsel tahun 2022-2025 tentang Sumber Daya Air.   "Saya ucapkan terima kasih sebesar-besarnya atas kelanjutan MoU tersebut dan saya berharap untuk memperkuat kerja sama bilateral kedua belah pihak," kata Menteri Basuki.    Ia juga menyampaikan terimakasih atas dukungan Korea Selatan lewat Asia Water Council se

IKN KOTA CERDAS! AKAN ADA TOL BAWAH LAUT HINGGA DISNEY PARK

Gambar
Bagaimana gambaran besar Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara?   Kepala Badan Otorita IKN, Bambang Susantono menggambarkan kota yang berada di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), Kalimantan Timur, akan menjadi kota cerdas atau smart city nantinya.   Smart city IKN Nusantara lengkap dengan berbagai fasilitas yang membuat penduduknya betah. Di sana, rencananya akan ada tol bawah laut. Alasan dibangunnya tol bawah laut, menurut Bambang, untuk melindungi satwa seperti bekantan dan lumba-lumba.   “Nanti ada beberapa tempat. Ada satu tempat di mana kita akan membangun ruas jalan tol yang harus masuk ke bawah laut. Kenapa? karena memang kita ingin memproteksi daerah tersebut dari fauna yang unik. Jadi ada monyet yang di Dufan ya monyet itu adalah bekantan. Di sana juga ada lumba-lumba air tawar,” katanya, Kamis 28 Juli 2022.   Di IKN juga akan ada fasilitas pendidikan ternama. Jakarta International School dan Taruna Nusantara telah menyatakan kesiapannya untuk berdiri di IKN.  

TOYOTA BAKAL INVESTASI RP 27 TRILIUN DI INDONESIA

Gambar
               Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengungkapkan Toyota Motor Company bakal menambah investasinya di Indonesia sebesar Rp 27 triliun. Investasi ini untuk pengembangan kendaraan listrik.   Komitmen investasi itu disampaikan  Vice Chairman of the Board of Directors of Toyota Motor Corporation  Shigeru Hayakawa dalam pertemuan dengan Airlangga di Tokyo, Jepang pada Selasa (26/7/2022).   Pada pertemuan itu hadir pula di antaranya Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita, Duta Besar RI di Tokyo Heri Ahmadi, serta Presiden Direktur PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) Warih Andang Tjahjono.   "Saya meyakini bahwa permintaan kendaraan listrik baik roda empat maupun roda dua di Indonesia maupun di kawasan ASEAN ke depan akan terus meningkat. Indonesia dapat dijadikan industrial base produksi  electric vehicle  (EV) untuk dipasarkan di kawasan ASEAN maupun di Indonesia sendiri,” ujar Airlangga dalam keterangannya, Rabu (27/7/2022).

PEMERINTAH PERCEPAT PENGEMBANGAN KENDARAAN LISTRIK

Gambar
                     Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko mengungkapkan alasan pemerintah mempercepat pengembangan kendaraan listrik di Indonesia. Menurut dia, hal ini dilakukan untuk mewujudkan transisi energi bersih dan mengurangi anggaran subsidi Bahan Bakar Minyak (BBM).   Moeldoko menyebut saat ini besaran subsidi BBM untuk mobil diperkirakan mencapai Rp 19,2 juta per tahun per mobil. Sementara untuk motor, besaran subsidi yang diberikan sebesar Rp 3,7 juta per motor per tahun.   "Jika pengembangan kendaraan listrik dipercepat, maka subsidi BBM yang nilainya mencapai ratusan triliun rupiah tersebut bisa dialihkan untuk program lainnya, seperti pembangunan sumber daya manusia," kata Moeldoko dikutip dari siaran persnya, Selasa (26/7/2022).   Dia menegaskan bahwa pemerintah memiliki komitmen kuat dalam percepatan pengembangan kendaraan listrik. Hal itu dibuktikan dengan keluarnya Perpres No 55/2019 tentang percepatan program Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai.   Saat

INDONESIA BERKOMITMEN TURUNKAN EMISI KARBON LEWAT TRANSISI ENERGI RAMAH LINGKUNGAN

Gambar
                Indonesia berkomitmen untuk menurunkan emisi C02 dengan mendorong transisi energi menuju energi yang ramah lingkungan. Hal itu ditegaskan Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati dalam keterangan pers G20 Webinar Series:  Unlocking Innovative Financing Schemes and Islamic Finance , Rabu (27/07/2022), di Jakarta.   “Kalau kita akan membuat transisi energi menuju energi yang ramah lingkungan, berarti  green energy . Peranan energi itu adalah paling besar kontribusinya untuk menurunkan CO2, namun biayanya juga paling besar. Oleh karena itu, diperlukan aspek untuk mendesain transisi energi yang  affordable  dan memperhatikan aspek sosial dan ekonomi,” terang Menkeu.   Sri Mulyani mengungkapkan, berdasarkan  Nationally Determined Contribution  (NDC) Indonesia akan bisa menurunkan emisi karbon sebesar 29 persen dengan menggunakan upaya sendiri, atau menurunkan CO2 sebesar 41 persen dengan dukungan dunia.   “Ini merupakan salah satu PR yang terus-menerus kita desain dar

“BUKAN MIGAS BIASA” INDONESIA GUDANG HARTA KARUN

Gambar
                     Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) terus berupaya untuk mengembangkan 'harta karun' Indonesia berupa 'bukan migas biasa' atau Migas Non Konvensional (MNK).   Dalam hal potensi migas non konvensional itu, SKK Migas mencatat bahwa RI memiliki potensi yang cukup besar untuk dikembangkan dan dilirik oleh investor dari luar negeri.   Kepala SKK Migas Dwi Soetjipto mengatakan diperlukan fleksibilitas dan agresivitas dalam mendukung target 1 juta barel minyak per hari pada 2030 mendatang. Salah satunya melalui pemberian insentif untuk pengembangan migas non konvensional.   "Kita sudah menghadapi potensi baru di Indonesia yakni migas non konvensional yang cadangannya cukup besar dan sudah dilirik investor dari luar negeri," Kata Dwi kepada CNBC Indonesia dalam Energy Corner, Senin (25/7/2022).   Menurut Dwi pengembangan migas non konvensional sendiri sudah tidak bisa lagi mengacu pada fiscal terms yan

MA’RUF AMIN DUKUNG OPTIMALISASI INDUSTRI MIGAS TANAH AIR

Gambar
    Pemerintah terus mendorong peningkatan pertumbuhan dan kontribusi industri minyak dan gas (migas) agar semakin optimal dan pemanfaatannya dapat dirasakan masyarakat. Migas memiliki peran strategis dalam pembangunan perekonomian Indonesia, tidak hanya sebagai sumber energi tetapi juga sebagai bahan baku industri dan motor penggerak perekonomian nasional.   Hal tersebut disampaikan oleh Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin pada meresmikan Pembukaan Forum Kapasitas Nasional II Tahun 2022, di Plenary Hall Jakarta Convention Center, Jakarta Pusat, Rabu (27/07/2022).   “Kontribusi industri migas terhadap industri lainnya akan sangat bermanfaat bagi peningkatan kapasitas nasional, karena untuk meningkatkan kapasitas nasional di sektor migas dan sektor lainnya, pemanfaatan komponen dalam negeri pada industri migas harus semakin dioptimalkan,” ujarnya.   Lebih jauh Wapres mengungkapkan, menurut Laporan Pengadaan Tahun 2020, hingga Maret 2022 industri migas telah berkontribusi sebesar Rp143,6

JOKOWI TERBITKAN PERPRES 102/2022 TENTANG KNKT

Gambar
                Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menerbitkan Peraturan Presiden Republik Indonesia (Perpres) Nomor 102 Tahun 2022 tentang Komite Nasional Keselamatan Transportasi.   “Untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi pelaksanaan tugas dan fungsi Komite  Nasional Keselamatan Transportasi, perlu mengubah Peraturan Presiden Nomor 2 Tahun 2012 tentang Komite Nasional Keselamatan Transportasi,” disebutkan dalam Perpres yang dapat diakses pada laman JDIH Sekretariat Kabinet ini.   Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) adalah institusi yang independen dalam melaksanakan investigasi kecelakaan transportasi. Lembaga nonstruktural ini berada di bawah dan bertanggung jawab kepada presiden.   Dalam melaksanakan tugas investigasi kecelakaan transportasi, KNKT menyelenggarakan fungsi: a. permintaan data dan keterangan kepada perseorangan, pelaku, pegawai/pejabat instansi terkait, instansi terkait, lembaga/organisasi profesi terkait, masyarakat, dan/atau pihak lain. b. pengumpula

BARESKRIM TETAPKAN EKS PIMPINAN DAN PEMIMPIN ACT JADI TERSANGKA

Gambar
            Polisi menjelaskan perkembangan terbaru penyidikan kasus Yayasan Aksi Cepat Tanggap (ACT). Ada penggeledahan yang dilakukan Bareskrim di kantor ACT dan gudang wakaf.   Karo Penmas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan mengatakan pihaknya juga telah memeriksa sejumlah saksi termasuk ahli. Dia kemudian menjelaskan soal perbuatan yang diduga oleh Ahyudin selaku mantan pemimpin ACT.   "Berdasarkan fakta hasil penyidikan bahwa saudara A yang memiliki peran sebagai pendiri dan ketua yayasan ACT dan pembina dan juga pengendali ACT dan badan hukum terafiliasi ACT," ujarnya.   Dia mengatakan A duduk di direksi dan komisaris agar mendapat gaji dan fasilitas lainnya. Lalu, A diduga menggunakan hasil dari perusahaan itu untuk kepentingan pribadi.   "Menggunakan berbagai dana donasi yang terkumpul termasuk Boeing tidak sesuai peruntukannya," ucap Ramadhan.   Dia kemudian menjelaskan soal perbuatan yang diduga dilakukan Presiden ACT Ibnu Khajar. Dia menyebut Ibnu mendapat gaji

HUMAS SETKAB TERIMA KUNJUNGAN 360 MAHASISWA UNIVERSITAS MERCU BUANA

Gambar
    Asisten Deputi Bidang Hubungan Kemasyarakatan dan Protokol (Asdep Humas dan Protokol) Sekretariat Kabinet RI menerima kunjungan mahasiswa Universitas Mercu Buana (UMB) jurusan  Public Relations  (PR), Kamis (21/07/2022).   Kunjungan bertema “Eksistensi  Public Relations  sebagai Garda Terdepan Organisasi” ini berlangsung secara virtual dan diikuti oleh sekitar 360 orang mahasiswa dari empat kampus UMB yaitu Kampus Meruya, Warung Buncit, Menteng, dan Kranggan.   Mengawali kunjungan, para mahasiswa diajak menelusuri kantor Setkab yang berpusat di Gedung III Kementerian Sekretariat Negara, Jakarta melalui tayangan  virtual tour . Selanjutnya, Asdep Humas dan Protokol Said Muhidin memaparkan mengenai peran Humas Setkab dalam komunikasi publik pemerintah.   “Tugas dan fungsi Sekretariat Kabinet RI dititikberatkan kepada dukungan terhadap presiden selaku kepala pemerintahan,” ujar Said.   Adapun fungsi yang dijalankan antara lain mengelola penyelenggaraan sidang kabinet, rapat terbatas,